Jumat, 13 Juli 2012

cara menyambung jaringan internet di handphone ke laptop

Sebenarnya saat ini akses internet lewat GPRS masih tergolong mahal dan lamban. Kondisi yang tidak jauh berbeda dengan jenis koneksi lainnya karena tarif dasar bandwidth di Indonesia memang masih mahal. Saat ini tarif internet operator seluler GSM termurah dipegang IM3. Lewat IM3 biaya koneksi kita diset Rp1,-/kb (belum ppn). Bandingkan dengan tarif operator lain misalkan kartu XL Rp10,- /kb dan Telkomsel yang masih Rp12,-/kb. Sebagai contoh jika kita browsing atau mendownload sebesar 1 MB, dengan kartu IM3 pulsa kita akan dipotong sekitar Rp1100,- saja. IM3 juga memeberikan pilihan pentarifan berdasarkan waktu, yaitu Rp100,- per menit. Tarif jenis mana yang kita pilih, itu tergantung kebutuhan dan tujuan kita berinternet. Jika kita ingin mendownload sebuah file sebaiknya pakai tarif per menit. Jika ingin santai dan hanya browsing saja pilihan tarif per KB layak dipertimbangkan. Untuk menghemat bandwidth sebaiknya gambar tidak usah diload jika kamu hanya mengakses situs berita seperti detiksport.com. Saya sendiri lebih suka tarif per menit.
Jaringan internet GPRS memang lebih lamban karena teknologi GPRS yang baru generasi 2,5 (2.5G). Dengan GPRS kecepatan maksimal yang dicapai hanya112 kbps -kilo bit bukan kilo Byte- yang setara dengan 14 KBps. Bandingkan dengan teknologi 3.5G atau HSDPA sekarang yang bisa mencapai 3.5 Mbps. Karena GPRS termasuk ke jenis GSM, maka biasanya trafik data internet dinomorduakan karena GSM mendahului trafik panggilan (calling). Karena alasan inilah kadang-kadang jalur akses internet GSM menjadi tambah lelet (time out). Sebaiknya untuk ngenet cari waktu-waktu dimana trafik calling lagi sepi seperti tengan malam sampai pagi.
Untuk men-set komputer agar dapat konek dengan internet tentu kita memerlukan ponsel yang terhubung dengan PC kita. Berdasarkan pengalaman ponsel merek Sony Ericsson lebih gampang terkoneksi ke jaringan internet. Untuk koneksi kita dapat memakai kabel data, bluetooth atau mungkin saja infrared. Jangan lupa pastikan pulsa kamu cukup memadai untuk berinternet ria.
Berikut ini langkah-langkah untuk menyetingnya koneksi lewat bluetooth:
  1. Install lah terlebih dahulu driver bluetooth yang dipakai pada PC/laptop kamu
  2. Pastikan kartu GSM handphone mu telah aktif GPRS-nya dan settingan koneksinya telah benar
  3. Aktifkan bluetooth handphone mu
  4. Connnect-kan akses dial up pada komputer mu melalui Control Panel » Network Connections pada bagian bluetooth connection.
  5. Lalu akan muncul window bluetooth connection. Isikan Username : indosat dan password : indosat. Isikan nomor dial : *99**1# Kemudian klik tombol Dial
  6. Selanjutnya komputer kamu akan diregistrasikan pada jaringan Indosat untuk mendapatkan IP Address dinamis
  7. Jika muncul pesan error no 734, coba modifikasi extra settting seperti pada langkah selanjutnya.
  8. Buka Control Panel » Phone and Modem Options, lalu akan muncul window-nya. Pilih tab modems. klik Properties pada modem bluetooth yang diinstall
  9. Lalu akan muncul window Bluetooth Modem Properties. Pilih tab Advanced, pada kotak Extra Setting isikan : AT+CGDCONT=1,”IP”,”indosatgprs” lalu klik OK
  10. Ulangi lagi langkah dari no 4-6 di atas. Jika sukses maka akan muncul tanda connect pada tray yang memperlihatkan kecepatan akses GPRS dari provider GSM mu
NB:
Untuk tarif per menit gunakan username: indosat@durasi dan password: indosar@durasi
Nomor dial sama untuk semua operator GSM

Jalur masuk:

 cara menghubungkan komputer ke internet, Cara Menghubungkan Komputer dengan Jaringan Internet, cara menghubungkan komputer ke internet melalui handphone, cara menyambungkan internet dari laptop ke hp, cara menyambungkan internet dari hp ke laptop, cara menyambung internet dari hp ke komputer, Cara menyambung modem ke laptop, cara menghubungkan komputer ke satelit, Cara menghubungkan internet dari hp ke komputer, cara menyambungkan internet dari hp ke komputer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar